10 Rekomendasi Film Superhero yang Rilis di Tahun 2023. Superhero, seseorang yang memiliki kekuatan super untuk melindungi orang-orang. Film dengan tema superhero biasanya menghadirkan tema action, adventure, fantasy, dan sci-fi. Genre film superhero sangat popular di dua puluh tahun terakhir, termasuk tahun 2023 ini. Berikut ini adalah 10 rekomendasi film yang rilis di tahun 2023.
1. Ant-Man and the Wasp: Quantumania

Pertama, tentunya ada Ant-Man and the Wasp: Quantumania. Film ini adalah film ketiga dari superhero Ant-Man dan mengawali fase kelima dari Marvel Cinematic Universe (MCU). Kali ini Ant-Man dan timnya akan berpetualang di Quantum Realm. Villain utama dari film ini adalah Kang the Conqueror. Ant-Man and the Wasp: Quantumania sudah rilis pada bulan Februari 2023 lalu.
2. Shazam! Fury of the Gods

Kedua, ada film Shazam! Fury of the Gods dari DC Extended Universe (DCEU). Film ini sudah rilis di pertengahan Maret 2023 lalu. Shazam! Fury of the Gods menceritakan konflik antara keluarga Shazam dengan tiga putri Titan Atlas, yaitu Hespera, Kalypso, dan Anthea. Perlu diketahui bahwa film ini mempunyai dua credit scene yang sudah kita bahas di postingan lain.
3. Guardians of the Galaxy Vol. 3

Ketiga, ada Guardians of the Galaxy Vol. 3 yang rilis pada awal Mei 2023. Kali ini, Peter Quill / Star Lord dan timnya harus menjalankan misi untuk menyelamatkan Rocket ketika masa lalu sang rakun mulai terungkap. Karakter baru di MCU, yaitu Adam Warlock juga akan hadir di film ini.
4. Spider-Man: Across the Spider-Verse

Setelah tiga film live action action sebelumnya, sekarang giliran film animasi yang akan menjadi rekomendasi film superhero. Spider-Man: Across the Spider-Verse masih menghadirkan Miles Morales / Spider-Man sebagai karakter utama. Film ini sequel dari Into the Spider-Verse yang rilis pada tahun 2018 lalu. Kali ini, Miles Morales akan berpetualang di dunia multiverse dengan tim barunya yang disebut Spider-Force. Film ini akan rilis di minggu pertama Juni 2023.
5. Transformers: Rise of the Beasts

Selanjutnya, ada Rise of the Beasts yang mejadi film ketujuh dari serial film Transformers. Film ini juga merupakan sequel dari film Bumblebee yang rilis pada tahun 2018 lalu. Film ini terjadi di tahun 1994 secara timeline dan akan menceritakan tentang tiga faksi Transformers, yaitu Maximals, the Predacons, dan the Terrorcons. Rise of the Beasts akan rilis pada bulan Juni 2023.
6. The Flash

Selanjutnya ada film The Flash. Film pertama yang menghadirkan pahlawan super The Flash / Barry Allen di DCEU. Premis dari cerita ini adalah tentang The Flash yang kembali ke masa lalu untuk mencegah kematian ibunya. Akan tetapi, tindakan tersebut memiliki konsekuensi yang tidak pernah ia kira. Selain The Flash, ada beberapa karakter lain yang tampil seperti Supergirl, General Zod, dan Batman. Film ini akan rilis di pertengahan Juni 2023. Kabarnya, film ini akan menjadi soft reboot untuk keseluruhan DC Extended Universe.
7. Blue Beetle

Film ini akan menghadirkan pahlawan super Jaime Reyes / Blue Beetle. Beberapa kemampuan Blue Beetle di komik antara lain kekuatan dan ketahanan super, terbang, manipulasi energi dan suara, menerjemahkan bahasa lain, dll. Blue Beetle akan rilis pada pertengahan Agustus 2023.
8. Kraven the Hunter

Film dari Sony’s Spider-Man Universe pertama yang rilis di tahun 2023 ini. Kraven dikenal sebagai salah satu villain dari Spider-Man di komik Marvel. Selanjutnya, film ini akan rilis pada awal Oktober 2023.
9. The Marvels

Film ini adalah sequel dari film Captain Marvel (2019) dan juga sequel dari serial disney+ Ms. Marvel (2022). Selain Captain Marvel dan Ms. Marvel, ada juga Monica Rambeau yang kekuatannya bangkit di serial WandaVision. Aksi dari ketiga karakter marvel tersebut dapat kita saksikan di film The Marvels yang rilis pada bulan November 2023.
10. Aquaman and the Lost Kingdom

Terakhir, ada film Aquaman and The Lost Kingdom, sequel dari film Aquaman (2018). Selain Aquaman dan beberapa karakter rekannya, raja pertama atlantis, yaitu Atlan, juga akan muncul di film ini. Kemudian Batman juga dikabarkan hadir di film ini. Aquaman and The Lost Kingdom akan rilis di akhir Desember 2023.
Itulah beberapa rekomendasi superhero film di tahun 2023. Mari ktia tunggu kedatangan mereka di layar lebar 😀
Referensi: 2023 Film Wikipedia
Comments on “10 Rekomendasi Film Superhero yang Rilis di Tahun 2023”